Minggu, 20 Januari 2013

menej --waktu-- dulu yuk!

Posted by Unknown | Minggu, 20 Januari 2013 | Category: | 0 komentar

1. Use a To Do List
Buat daftar kegiatan yang harus kamu lakukan. Tidak hanya sebagai pengingat tapi juga sebagai alat agar kita bisa mengatur waktu kapan harus selesai dan berapa lama kegiatan itu dikerjakan
2. Get Set In Your Ways
Buat rutinitas harian kamu dengan detail. Manajemen waktu yang baik itu menunjukkan organisasi yang baik pula.
3. Break It Up!
Pecahkan tugas besar kamu menjadi tugas-tugas kecil agar memudahkan kamu untuk menyelesaikannya karena kamu sudah menyelesaikan tiap langkah satu persatu.
4. Be Realistic
Jangan memasang target waktu yang tidak masuk akal, berikan waktu tambahan dari estimasi waktu yang diperkirakan.
5. Pick Up a Good Habit
Buat kebiasaan baru yang bisa membuat waktu kamu lebih berharga.
6. Big MessesStart With Little Piles
Selesaikan pekerjaan kamu. Buang segala sesuatu yang tidak dibutuhkan lagi begitu kamu sudah menggunakannya sebelum itu memenuhi ruangan.
7. Start Tomorrow Tonight!
Biasakan untuk mempersiapkan hal-hal yang akan dilakukan besok pada malam sebelumnya, seperti mempersiapkan baju yang akan dipakai besok atau menaruh semua hal yang akan diperlukan pada tempatnya, karena ini akan membuat waktu kita lebih efisien.
8. Don’t Forget To Write Yourself a Note
Gunakan reminder (pengingat) pada To Do List utama kamu. Gunakan HP atau alarm jam tangan!
9. Schedule a Task
Hal termudah untuk dapat mengerjakan apa yang ingin kamu kerjakan ialah membuat jadwal.
10. First Things First
Buat prioritas pekerjaan lalu buat jadwal pada waktu yang sesuai. Menurut pengarang buku “Seven Habits” Stephen R. Covey ada 4 level kepentingan dengan mempertimbangkan dua aspek, urgency (kemendesakan) dan importancy (kepentingan) yaitu: (1) urgent dan important, (2) tidak urgent tapi important, (3) urgent tapi tidak important, (4) tidak urgent dan tidak important.
11. Learn to Say No!
Belajar untuk menolak ajakan yang tidak penting dan dapat menggangu tapi lakukan dengan sopan. Kita harus fokus terhadap waktu kita. Stay focus!
12. The Pause that Refreshes
Buat jeda waktu untuk istirahat pada jadwalmu. Ini akan membuat kita refresh dan fokus akan “Apa yang dilakukan selanjutnya?”
13. Be Flexible
Untuk membiasakan diri dengan manajemen waktu yang efektif membutuhkan waktu yang tidak singkat.Jika ada pekerjaan yang tidak bisa dikerjakan tepat waktu, jadikan jadwal kamu fleksibel dengan waktu yang ada.
Ibnul Qayyim rahimahullah dalam Al Fawaid berkata,
اِضَاعَةُ الوَقْتِ اَشَدُّ مِنَ الموْتِ لِاَنَّ اِضَاعَةَ الوَقْتِ تَقْطَعُكَ عَنِ اللهِ وَالدَّارِ الآخِرَةِ وَالموْتِ يَقْطَعُكَ عَنِ الدُّنْيَا وَاَهْلِهَا
Menyia-nyiakan waktu itu lebih parah dari kematian. Karena menyia-nyiakan waktu memutuskanmu dari (mengingat) Allah dan negeri akhirat. Sedangkan kematian hanya memutuskanmu dari dunia dan penghuninya.
Semoga Allah memudahkan kita untuk memanfaatkan waktu kita dengan baik.

cinta Mu dan cinta mu

Posted by Unknown | | Category: | 0 komentar


Ketidakberdayaan apa ini ?
Pikiranku terpaku, langkahku terpatri
Deret nafasku menopang nyeri
Sungguh, aku tak mengerti

Aku duduk di sebuah persimpangan di negeri yang koyak
Melamun diantara kebisingan yang pekak
Mencoba merongrong siang yang berarak
Karena malam telah kehabisan sendu yang bercorak
Sungguh, isi jiwaku tetap tak mengerti

Siang itu, hujan jatuh layaknya barisan yang berderu
Mencari celah diantara awan pekat yang bergurau
Menghindar dari kutukan yang sebenarnya adalah kabut kebenaran yang tak tersentuh
Tapi aku berusaha tegak

Aku yang congkak dengan keterbatasanku yang cekak
Aku yang menangis, memohon parau ngilu yang sesak
Aku yang termenung di persimpangan menyayangkan jarak
Mencoba membawa jasad dan jiwa yang pedih untuk dituntun

Tetap menuntun
Tetap menanti
Masih menunggu
Menunggu cinta-Mu dan cintamu
Hhhh...........

Seluruh pikirku masih tak memahami
Aku merajuk pada-Mu dan padamu
Dalam diamku masih terdapat harap untuk-Mu dan untukmu
Aku meminta pada-Mu dan padamu
Jangan padamkan rasa akan-Mu dan akanmu

Aku bersungguh di dekat-Mu dan dekatmu
Bahwa, aku sujud dalam sungguh-Mu
Dan merengek pada kepuraan darimu
Pada alamku masih belum juga mengilhami
Dalam selongsong yang kosong ini

Pertama mendamba kasih-Mu
kedua mengharap hadirmu
Kalau bisa kukatakan
Dalam dekat akan-Mu menenangkanku
Dalam jarak akanmu menggelisahkanku

Bila pertemuan dengan-Mu dan denganmu
Menjadi obat tidur pada malam yang mencekam suaraku
Basuhlah aku dengan kasih-Mu
Dan jumpa denganmu
Walaupun aku hanya termenung dalam menenung benangnya dalam tempurung

Aku tetap menuntun
Tetap menanti
Masih menunggu
Menunggu cinta-Mu dan cintamu

cinta "SEMU"

Posted by Unknown | | Category: | 0 komentar


بسم الله الرحمن الرحيم

percintaan diluar nikah atau lebih dikenal dengan istilah pacaran, hanyalah menawarkan kesenangan semu.
setan memang telah memoles cinta haram ini sebaik mungkin, sehingga tampak indah dimata para remaja yang minim keimanannya.
remaja yang beriman yang berkomitmen untuk menjaga kehormatannya tentu tak akan jalur pacaran sebelum melangsungkan pernikahan.
cinta pra nikah adalah cinta palsu yang hanya memanjakan hawa nafsu. yang tak akan diridhoi Nya. 

saat cinta menemukan manisnya rasa 
tidak ada hal lain yang lebih dicintai dibumi 
engkau melihatnya terus menangis disetiap waktu 
karena takut berpisah atau merindukannya
 ia terus menangis karena rindu saat kekasih dikejauhan 
saat didekatnya pun tetap menangis karena takut berpisah 
air matanya berderai saat bertemu
 air matanya berderai pula saat berpisah

ia terlihat bebas namun sebenarnya tertawan
 turun di dua kutub kehancuran, derita mengitarinya 
ia adalah mayat yang terlihat dalam wujud manusia berjalan
 ia tidak bisa bangkit meski dibangkitkan
 hatinya tenggelam dalam kepedihan 
ia tidak memiliki apapun saat mati menjelang

cinta haram akan melalaikan orang dari kemaslahatan dunia dan agama. tidak ada sesuatu pun yang lebih mnyianyiakan agama dari cinta haram.
kemaslahatan agama bergantung pada penyatuan kembali dan menghadapnya hati kepada Allah ta'ala. sedangkan, kecintaan kepada hayalan hayalan merupakan sesuatu yang paling memecah belah dan mencerai berai kan hati. kemaslahatn dunia pada dasarnya mengekor pada kemaslahatan agama.karena itu, orang yang kehilangn kemaslahatan agama, maka akan jauh lebih besar kehilangan kemaslahatan dunia.

wahai saudariku..............
tutuplah seluruh tutup pintu fitnah, tutup rapat rapat pintu syubhat. dan ingatlah selalu bahwa gadis yang terpercaya sangat mahal harganya,
bila ia berkhianat akan terhina !!
ingatlah selalu, betapa banyak gadis yang gigit jari karena menyesal dan keluarganya pun menyembunyikan diri dari pandangan orang. karena harga dirinya tercemar. namun kenyataannya jauh sekali, peristiwa itu tetap saja terjadi ini dikarenakan ia melupakan akal sehat dan Rabb nya.
tenggelam dalam kisah asmara, puisi cinta, lembaran lembaran majalah, telephone, televisi, terlena saat melihat serigala lapar/lelaki bermulut manis.

wahai saudariku.............
waspadailah lelaki yang menggambarkan kehidupan sebagai cinta diatas cinta, asmara diatas asmara, dan kerinduan diatas kerinduan.
mereka beranggapan kehidupan tidak akan berjalan tanpa ada kehidupan cinta. cinta suci yang mereka katakan itu tidak lain adalah syahwat yang tidak terlampiaskan dan keinginan yang tidak tewujud.
dibalik semua itu adalah angan angan, kesesatan, dusta dan penipuan jiwa.cinta antara remaja adalah dusta belaka.
pasarnya hanya diramaikan oleh orang orang yang lemah jiwanya.

sebagai penutup..
letakkanlah harga diri dan kemuliaan anda dipelupuk mata. niscaya setan model apapun yang menggoda, anda pun siap menagkal nya.
jadilah gadis yang berhijab rapat, yang pandangannya lurus kedepan, berjalan dengan langkah pasti, kuat dan mantap,
tidak menoleh kesana kemari, dan jadikanlah akhirat sebagai tujuan mu!!

Selasa, 06 November 2012

Jika Jatuh Cinta?

Posted by Unknown | Selasa, 06 November 2012 | Category: | 0 komentar

Sikap seperti apakah yang muslimah harus lakukan, jika ia, jatuh cinta?

Bila belum siap melangkah lebih jauh dengan seseorang,
cukup cintai ia dalam diam…
karena diammu adalah salah satu bukti cintamu padanya…

kau ingin memuliakan dia, dengan tidak mengajaknya menjalin hubungan yang terlarang, kau tak mau merusak kesucian dan penjagaan hatinya… karena diammu memuliakan kesucian diri dan hatimu… menghindarkan dirimu dari hal-hal yang akan merusak izzah dan iffahmu…

karena diammu bukti kesetiaanmu padanya…
karena mungkin saja orang yang kau cintai, adalah juga orang yang telah Allah Subhanahu Wata’ala benar-benar pilihkan untukmu… Ingatkah kalian tentang kisah Fatimah dan Ali Radhiyallahu ‘anhum ? yang keduanya saling memendam apa yang mereka rasakan…

tapi pada akhirnya mereka dipertemukan dalam ikatan suci nan indah…
Karena dalam diammu tersimpan kekuatan…
kekuatan harapan,kekuatan impian„hingga mungkin saja Allah akan membuat harapan dan impian itu menjadi nyata…
dan cintamu yang diam itu dapat berbicara dalam kehidupan nyata…

bukankah Allah tak akan pernah memutuskan harapan hamba yang berharap dan berdo’a pada-Nya ?
Dan jika memang ‘cinta dalam diammu’ itu tak memiliki kesempatan untuk berbicara di dunia nyata, biarkan ia tetap

diam… Iyaa… biarkan… karena Allah Ta’alaa masih punya rencana dan ‘hadiah’ lain untukmu…
jika dia memang bukan milikmu, melalui waktu akan menghapus ‘cinta dalam diammu’ itu dengan memberi rasa yang lebih indah, dan orang yang tepat oleh Allah Subhanahu Wata’ala biarkan ‘cinta dalam diammu’ itu menjadi memori tersendiri… dan sudut hatimu menjadi rahasia antara kau dengan Sang Pemilik hatimu…

Allah Subhanahu Wata’ala Tata hatimu…
Sudahkah aku pantas untuk dia ? Benar-benar pantas…???
Biarkanlah jiwamu terbang bebas menjalani semua niatmu, yang terpenting, kita perlu berbaik sangka selalu pada Allah Ta’alaa…

Pasangan kita, adalah cerminan sosok yang hampir mirip dengan kita…
Cintamu pada orang yang kau cintai dan sayangi, titipkanlah…
Titipkanlah pada Allah Ta’alaa…

Sebab hanya Allah Ta’alaa yang Maha Menjaga…
dikala kau dan dia saling berjauhan…
dikala kau dan dia saling memendam rindu, ingin bertemu…
Allah menjaga dengan menenangkan hatimu melalui dzikir dan tadabbur…
Cintamu pada orang yang sungguh-sungguh kau sayangi, adalah milik-Nya…

Pages